logo

PA Merauke Mengikuti sosialisasi Pengembangan Website JDIH v.2 (29/09/2022)

Written by Arief BW.

Written by Arief BW. Hits: 501

jdih1

Merauke | Menindaklanjuti SK Ketua MA RI tentang Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum (JDIH), Sekretaris, Pranata Komputer dan Staff IT Pengadilan Agama Merauke menghadiri undangan sosialisasi Pengembangan Website JDIH v.2.

jdih

Acara sosialisasi ini di isi oleh Bapak Nofli, Bc.UP., S.Sos. S.H., M.Si, selaku Kepala Pusat Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum Nasional. Dalam kesempatan kali ini beliau memaparkan beberapa hal diantaranya adalah pembentukan tim teknis, untuk membantu mengelola JDIHN. Anggota JDIH ini bertugas untuk melakukan Pengelolaan Dokumentasi dan Informasi Hukum, dengan fungsinya adalah :

  1. Pengumpulan, pengelolaan, penyimpanan, pelestarian dan pendayagunaan Informasi Dokumen Hukum yang diterbitkan oleh satuan kerja yang bersangkutan;
  2. Pemanfaatan sistem informasi hukum yang terpusat pada pusat JDIH;
  3. Penyediaan sarana dan prasarana Pengelolaan JDIH di lingkungan kerja yang bersangkutan.

Diharapkan dengan adanya Jaringan Dokumentasi dan Informasi Hukum ini, maka pendayagunaan bersama atas dokumen hukum, berupa Peraturan MA, Keputusan Ketua MA, Surat Edaran MA dan Kebijakan – kebijakan lainnya di lingkungan Mahkamah Agung serta badan peradilan dibawahnya dapat diakses secara akurat, mudah dan cepat.

Hubungi Kami

Pengadilan Agama Merauke

Jln. TMP Trikora No. 96 Mandala Kel. Merauke Kec. Merauke Kab. Merauke - Papua 99611

Telp & Fax : (0971) 321592
Email : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Whatsapp : +62 823-9891-1100
Youtube     : PA Merauke
Instagram  : PA Merauke
Facebook  : PA Merauke

Tautan Aplikasi

© 2021 Pengadilan Agama Merauke